Berisi berbagai artikel menarik dan tutorial yang bermanfaat bagi pembelajaran, bisnis, dan teknologi

Halaman

Minggu, 29 Maret 2020

Cara Mudah Posting Artikel Baru di Blogspot Blogger



Sekarang untuk membuat sebuah atikel baru di Blogspot atau blogger jadi lebih mudah, karena sekarang google telah menyediakan atarmuka Dashboard blogger dengan Bahasa Indonesia. Tidak seperti dulu yang menggunakan bahasa Inggris, jadi bagi Anda sebagai Blogger pemula akan sangat terbantu dengan tampilan blogger yang semakin mudah dan banyak fasilitas pendukung yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan SEO.

Untuk membuat artikel baru di blogger sangatlah mudah, untuk itu ikuti langkah demi langkah berikut di bawah ini :

Pertama-tama buka situ blogger.com kemudian masuk menggunakan email Anda.

Setelah login ke blogger, maka akan muncul tampilan Dashboard blogspot seperti gambar di bawah ini.


Dibagian panel sebelah kiri pilih menu Postingan, kemudian di bagian atas klik tombol perintah  Entri Baru.
 
Selanjutnya akan terbuka tampilan baru seperti pada gambar di bawah ini dengan area putih dan panel Setelan Entri di sebelah kanan, serta bar pengaturan di atasnya.



Diarea putih inilah nantinya anda bisa mengetikkan artikel, menyisipkan gambar dan Video.

Sedangkan di bagian atas adalah tempat untuk mengetikkan judul artikel Anda

Untuk pengaturan teksnya disini sangatlah terbatas tidak seperti yang ada di Microsoft Word. Disini Anda hanya bisa mengatur jenis Font, Ukuran, Efek Tebal, Miring, Garis Bawah, warna teks, perataan teks, bullet dan Numbering saja.

 

Dibagian Panel Setelan Entri Anda bisa melakukan pengaturan sebagai berikut:
Label : Untuk membuat label yang berfungsi untuk mengelompokkan artikel yang Anda buat.

Publikasikan pada: Digunakan untuk mengatur Tanggal dan Waktu kapan Artikel yang Anda buak akan di publikasikan.

Tautan permanen: Digunakan untuk membuat link secara permanen untuk artikel yang sedang anda buat.

Lokasi; Untuk menentukan lokasi Anda

Deskripsi penelusuran : diisi untuk menjelaskan sebuah artikel Anda sebagai preview atau garis besarnya saja.

Pilihan : Digunakan untuk pengaturan komentar pembaca dan Pengaturan penulisan artikel 

Tag Robot Khusus: Digunakan untuk  mengatur engindexan oleh google search engine

Setelah Anda selesai menulis artikel dan pengaturannya sekarang Anda bisa langsung mempublikasikan dengan Klik Tombol Publikasikan yang terletak di bagaian kanan atas. 

Tonton Video Tutorialnya


Jika tutorial di atas belum membuat Anda paham mengenai cara membuat postingan artikel baru di Blogspot. Untuk lebih jelasnya langkah demi langkah dalam membuat sebuah artikel baru bisa menonton video tutorialnya di bawah ini.




Demikian tadi Cara Mudah Posting Artikel Baru di Blogspot Blogger semoga bermanfaat.







Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Artike Terbaru

Aplikasi Kasir Excel Versi 2.1

Aplikasi kasir Excel adalah alat yang dirancang untuk membantu pengelolaan transaksi penjualan dan inventaris toko menggunakan Microsoft Exc...

Artikel Popular